26/06/11

Bahan Kuliah Online di MIT OpenCourseWare

Ok, here we go again.

Setelah lama berenang dan menyelam akhirnya memutuskan untuk membuat tulisan ini. The MIT OpenCourseWare. OCW menggunakan lisensi CC BY-NC-SA dari tahun 2004 hingga kini. Terdapat lebih dari 2000 bahan kuliah yang telah dipublikasikan dimana pengguna bebas menduplikasi, menyesuaikan dan menerjemahkan. Setidaknya OCW sudah diterjemahkan ke dalam 10 bahasa dan konsep OCW sudah menyebar di seluruh dunia.

MIT sebagai universitas terbaik dunia[1] telah melakukan proyek OCW selama lebih dari 10 tahun dan masih tetap eksis hingga sekarang. OCW pula menjadi bahan studi baru yang bisa menggantikan textbook konvensional.

http://ocw.mit.edu/about/

Inilah beberapa course yang bisa dilihat (dipelajari) sebagai bahan kuliah/studi:
Course by departement:
  • Aeronautics and Astronautics
  • Anthropology
  • Architecture
  • Athletics, Physical Education and Recreation
  • Biological Engineering
  • Biology
  • Brain and Cognitive Sciences
  • Chemical Engineering
  • Chemistry
  • Civil and Environmental Engineering
  • Comparative Media Studies
  • Earth, Atmospheric, and Planetary Sciences
  • Economics
  • Electrical Engineering and Computer Science
  • Engineering Systems Division
  • Experimental Study Group
  • Foreign Languages and Literatures
  • Health Sciences and Technology
  • History
  • Linguistics and Philosophy
  • Literature
  • Materials Science and Engineering
  • Mathematics
  • Mechanical Engineering
  • Media Arts and Sciences
  • Music and Theater Arts
  • Nuclear Science and Engineering
  • Physics
  • Political Science
  • Science, Technology, and Society
  • Sloan School of Management
  • Special Programs
  • Supplemental Resources
  • Urban Studies and Planning
  • Women's and Gender Studies
  • Writing and Humanistic Studies
OCW sangat berguna bagi saya(atau kawan-kawan). Seiring dengan studi saya di bidang sains, agar tidak tertinggal materi yang disampaikan oleh dosen, saya sering melakukan "kuliah ulang" di OCW. OCW sangat membantu memberikan pemahaman yang lebih dalam dari sudut pandang yang berbeda karena saya mengikuti kegiatan perkuliahan menjadi santai di kostan.
OCW juga menyediakan beberapa sumber pengganti textbook konvensional dan inilah mengapa saya sering berkunjung ke OCW untuk membaca dan membandingkan beberapa referensi yang sudah saya buat sebagai buku pegangan.


    Selain daripada sumber yang dapat menggantikan texbook, OCW juga menyediakan sumber bahan latihan beserta solusinya yang bertujuan meningkatkan pemahaman penggunanya. Ada pula video tutorial dalam menyelesaikan soal yang berkaitan dengan materi. Materi yang diberikan pun disusun berdasarkan kurikulum perkuliahan yang berlangsung di MIT.


      Berikut adalah quote dari Triatno Yudo Harjoko seorang dosen di Universitas Indonesia:
      "I was amazed that a university such as MIT would freely give access to its educational information."
      "encouraging students to learn by themselves, and to be both critical and creative."

      Beliau juga mengungkapkan bahwa sistem yang ada pada OCW memberikan perspektif baru dalam proses belajar.[2]


      Jadi bagi kawan-kawan yang mempunyai akses ke internet, saya menyarankan mengikuti kegiatan belajar di MIT ini. Oh iya lupa, semua bahan di MIT ini semuanya GRATIS. Kita juga bisa daftar sebagai anggota di kelompok belajar (study group) sehingga proses belajar sekarang benar-benar lebih terasa.

      Source
      [1]http://www.webometrics.info/top12000.asp
      [2]http://ocw.mit.edu/about/ocw-stories/triatno-yudo-harjoko/

      Tidak ada komentar:

      Posting Komentar